Membiasakan anak dengan pendidikan yang baik dan islami sejak kecil berarti ikut mewarnai terbentuknya anak tersebut. Jelas bahwa memilihkan lingkungan yang positif adalah amanah kita sebagai orang tua, agar kelak anak tetap pada fitrahnya yaitu islam. Preschool At-Taqwa didesain untuk dapat memenuhi kebutuhan anak dalam berbagai aspeknya, yaitu meliputi : lingkungan yang membiasakan anak berperilaku islami, suasana belajar yang memungkinkan anak dapat berkembang sesuai tahapannya dan sarana bermain yang membuat anak sehat, cerdas dan ceria.
Pendidikan anak diusia TK merupakan fase pendidikan terpenting dalam rentang pendidikan anak. Pada usia inilah setiap anak dibentuk karakter kepribadiannya (Habit Formation) yang mendasari tumbuh kembangnya aspek kognitif, afektif, dan psikomotor anak dikemudian hari. Artinya bagaimana bentuk dan corak kepribadian anak yang akan dikembangkan pada pendidikan selanjutnya, tergantung dari pendidikan dasarnya.
Berlandaskan pikiran itulah maka program TK At - Taqwa menekankan (prioritas) pada aspek tertentu dalam proses pendidikannya. Penekanan mencakup sasaran pengembangan dengan prinsip dasar pendidikan
Kemampuan anak yang menjadi fokus perhatian adalah :
Program kegiatan TK At-Taqwa meliputi tiga hal sebagai berikut :
Pengembangan kemampuan dasar meliputi : linguistic, gross and fine motor, art, kognisi (sains and mathematic), religious dengan menggunakan pendekatan BCCT (Beyond Centre and Circle Time) yang diaplikasikan dengan berbagai metode yang menyenangkan :
Kurikulum yang diterapkan di At - Taqwa Surabaya, yaitu :
Aktivitas belajar mengajar yang terdapat pada Taman Kanak - Kanak (TK) At - Taqwa Surabaya , yaitu:
a. Senin – Kamis : 07.30 - 11.00 WIB
b. Jum'at : 07.30 - 10.30 WIB
Ada 2 lokasi Taman Kanak - Kanak (TK) At - Taqwa Surabaya , yaitu :
1. Taman Kanak - Kanak (TK) At- Taqwa 1 beralamat di Griya Babatan Mukti J - 32 Surabaya
2. Taman Kanak - Kanak (TK) At- Taqwa 2 beralamat di Jl. Raya Bangkingan No. 34 Surabaya